PPK Pakuhaji: Sebanyak 1.054 Pemilih Pemula Pemilu 2024 Belum Miliki e-KTP

PORDES TANGERANG – Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kecamatan Pakuhaji Haerudin mengungkapkan, ada sebanyak 1.054 pemilih pemula pada pemilu 2024 di Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang belum memiliki Kartu Tanda Penduduk elektronik atau e-KTP.

“Karena itu kami PPK langsung berkoordinasi dengan pemerintah kecamatan Pakuhaji untuk memverifikasi ribuan data tersebut secara sistem dan ditemukan sebanyak 457 pemilih belum melakukan perekaman,” kata Haerudin, Selasa 14 November 2023.

Haerudin juga menjelaskan meski secara data para pemilih pemula itu sudah terdaftar pada DPT pemilu 2024 tetapi mereka harus melakukan perekaman e-KTP karena dasar memiliki hak suara adalah KTP elektronik.

“Ketika mereka sudah melakukan perekaman e-KTP artinya mereka sudah tercatat didalam data dukcapil walaupun secara pisik KTP nya belum mendapatkan,” tutup Haerudin.

IMG 20231114 WA0034

Terpisah Camat Pakuhaji Mohamad Supriyatna mengatakan untuk menyelesaikan hal tersebut pihaknya telah mengambil beberapa langkah diantaranya menggelar rapat koordinasi pada 25 Oktober 2023 lalu dengan PPK, Dukcapil, dan perangkat desa.

“Selanjutnya kami menyampaikan surat pemberitahuan ke setiap desa dengan dilampirkan nama-nama pemilih pemula untuk melakukan perekaman e-KTP di kantor Kecamatan Pakuhaji sesuai dengan jadwal yang kami buat,” kata Supriyatna.

Lebih lanjut Supriyatna mengatakan, mulai 2 November 2023 lalu pihaknya bersama dukcapil sudah mulai melakukan perekaman e-KTP dikantornya kepada ratusan pemilih pemula yang datanya belum terekam pada dukcapil Kabupaten Tangerang.

“Agar semuanya terfasilitasi bagi pemilih pemula yang bekerja dan tidak punya waktu untuk melakukan perekaman kami juga akan melakukan koordinasi dengan dukcapil dan meminta untuk melakukan perekaman e-KTP di hari Sabtu dan Minggu,” katanya.

Dikatakan Supriyatna dari 457 data pemilih pemula yang belum melakukan perekaman berkat langkah cepat yang diambil oleh pihaknya saat ini sudah ada 257 data pemilih pemula atau sekitar 60 persen sudah melakukan perekaman.

“Mudah mudahan dengan langkah ini masyarakat atau pemilih pemula yang belum terekam bisa melakukan perekaman sehingga bisa menggunakan hak pilihnya pada pemilu 2024 nanti,” pungkasnya. (gabel)