Pengerjaan Pengerasan Jalan Lintas Tengah Sumatera Kembali Dilanjutkan

Rokan Hilir, PORDES – Setelah lama terhenti dikarenakan adanya wabah Covid-19 yang melanda Indonesia sejak tahun 2019 hingga 2021, jalan lintas tengah yang pengerjaannya sempat terhenti akan segera dilanjutkan kembali.

Pantauan Portal Desa, saat ini pengerjaan hanya masih sebatas pengerasan, dan menutup tambal sulam jalan yang menganga berlubang disepanjang lintasan yang setiap hari dilalui masyarakat serta truk pengangkut CPO, dan kebutuhan masyarakat dilintas tengah Sumatera.

Jalan tersebut merupakan jalan penghubung 2 lintasan daerah baik barat maupun timur, yang dimulai dari simpang Manggala Junction Lintas Timur Riau, dan persimpangan Dalu lintas barat menuju pasir Pangaraian ke kota Padang Sumatera Barat.

Diketahui, pengerjaan proyek jalan ini bernilai kontrak Rp 44.339.041.500, dan akan segera dimulai pengerjaanya dari tanggal 2 Maret 2023 hingga 27 Oktober 2023, anggaran bersumber dari APBD provinsi Riau, tahun anggaran 2023, dengan kontraktor PT Bina Riau Sejahtera dan diawasi oleh KSO CV Rokan Jaya Consultan dan Arya Techno Consultan.

Salah satu warga sekitar, Markum, kepada Portal Desa, Jumat 7 April 2023, mengatakan, ia dan masyarakat setempat sangat senang dan menyambut gembira adanya pengerjaan jalan ini kembali.

“Kami berharap cepat selesai, itulah harapan kami, karena disini kami masyarakat bersyukur dengan selesainya jalan ini pendistribusian hasil buah sawit dan hasil tani lainnya semakin lancar, juga meningkatkan ekonomi masyarakat setempat,” kata Markum. (Umardin)

Follow Berita Portal Desa di Google News