Konfercab V GMNI Halut Lahirkan Kepemimpinan Baru, Aktivis 98 Beri Pesan Begini

Halut, PORDES – Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia Cabang Halmahera Utara (GMNI Halut) telah melaksanakan Konferensi Cabang (Konfercab) V sebagai Forum Musyawarah Tertinggi di tingkat kabupaten, dan telah melahirkan Kepimpinan GMNI Halut Yaitu, Wilson Musa sebagai Ketua dan Sony Bidji sebagai Sekretaris GMNI Halut, untuk periode 2023-2025.

Aktivis 98, Abner Nones, mengapresiasi langkah GMNI dalam mengedepankan kepentingan masyarakat di kalangan bawah. Semoga dengan kepimpinan yang baru ini mampu menjadi corong serta aspirasi masyarakat demi pembangunan di Halmahera Utara.

GMNI Halut selalu berjuang untuk masyarakat Halmahera Utara, harus diberi support, karena pergerakan GMNI di Halmahera Utara bukan hanya persoalan Demontrasi saja yang mereka lakukan, tapi pada tahun 2020 mereka juga terlibat Gerakan Vaksinasi,” katanya.

Abner juga mengatakan, bahwa GMNI Halut juga selalu berkontribusi ketika daerah lain mengalami bencana alam, dan mereka selalu ada ditengah kesusahan masyarakat.

“Suatu pergerakan hanya bisa runduk, tapi tunduk bukanlah pilihan yang tepat, taruhkan pikiranmu bahwa hanya mereka yang kreatiflah yang dapat menyelamatkan bangsa dari kekacauan parmanen,” ujar Abner.

“Jangan pernah takut dengan gertakan para kekuasaan dalam pertempuran nanti ketika memimpin, karena kekuasaan tidak absolut, hanya menunggu waktu saja semua akan kembali menjadi rakyat biasa,” tutupnya.

Follow Berita Portal Desa di Google News

Laporan: Riski S