H Sutoyo M Muslih Resmi Mengukuhkan PPDI Kabupaten Probolinggo Periode 2023-2028

PORDES JATIM – Para Pengurus Persatuan Perangkat Desa ( PPDI ) Kabupaten Probolinggo periode 2023-2028 yang baru diambil sumpah dan dilantik atau dikukuhkan diminta untuk senantiasa bekerja dengan sungguh sungguh dan penuh tanggung jawab serta loyalitas tinggi, agar amanah yang diemban dapat dilaksanakan dengan sebaik baiknya.

Hal itu disampaikan oleh Ketua PPDI Provinsi Jawa Timur, H. Sutoyo M. Muslih saat memberikan sambutan usai pengambilan sumpah dan pelantikan atau pengukuhan pengurus PPDI Kabupaten Probolinggo periode 2023-2028 di Pendopo Kabupaten Probolinggo, Selasa 28 Nopember 2023.

” Pelantikan dan pengambilan sumpah atau pengukuhan pengurus PPDI Kabupaten Probolinggo ini untuk memperkuat fungsi pemerintah desa dilingkungan wilayah Kabupaten Probolinggo,” kata Muslih.

IMG 20231128 WA0136

Menurut Muslih, pengurus PPDI Kabupaten Probolinggo periode 2023-2028 yang baru dilantik dan diambil sumpah serta dikukuhkan harus dapat bekerja dan menjalankan tugas serta tanggung jawabnya dengan baik dalam upaya membangun dan mewujudkan desa yang lebih baik dan maju.

“Saya mengucapkan selamat kepada pengurus PPDI Kabupaten Probolinggo periode 2023-2028 yang baru diambil sumpah, dilantik dan dikukuhkan, bekerjalah serta jalankan tugas dengan sebaik baiknya, ” tutup Ketua PPDI Provinsi Jawa Timur, H. Sutoyo M. Muslih.

Sementara itu, Ketua PPDI Kabupaten Probolinggo, Rofii mengungkapkan bahwa seluruh pengurus PPDI Kabupaten Probolinggo akan menjalankan tugas dan kewajiban dengan sebaik baiknya dan akan terus melayani masyarakat dengan memberikan pelayanan terbaik.

“Mari kita bersama sama menguatkan tekad dan melangkah seirama demi mewujudkan desa lebih baik dan lebih maju lagi,” ucap Rofii.

Rofii menyebut, Insyaallah pihaknya bisa bersinergi dengan berbagai pihak termasuk dengan Kepala Desa dan akan berkontribusi nyata terhadap peningkatan perkembangan pembangunan, kemajuan desa dan kesejahteraan masyarakat desa di wilayah Kabupaten Probolinggo.

“Saya sebagai Ketua PPDI Kabupaten Probolinggo meminta kepada semua pengurus PPDI termasuk perangkat desa dilingkungan wilayah Kabupaten Probolinggo agar bisa bekerja sama dan sinergi dengan Pemkab Probolinggo, Kepala Desa, BPD, lembaga desa, tokoh agama, tokoh masyarakat serta masyarakat lainya.

Turut hadir dalam acara pelantikan tersebut Pj. Bupati Probolinggo, Ugas Irwanto, Pj. Sekda Probolinggo, Heri Sulistyanto, Ketua PPDI Kabupaten Probolinggo Rofii dan para pengurus serta anggota PPDI Kabupaten Probolinggo dan tamu undangan lainnya.

Dalam kesempatan itu, Pj. Bupati Probolinggo, Ugas Irwanto mengapresiasi adanya pengukuhan pengurus baru PPDI.

“Untuk mensukseskan
visi misi Kabupaten Probolinggo perlu kekuatan sinergitas dari seluruh elemen pengurus,” ungkap Ugas Irwanto.

Ugas Irwanto juga mengatakan bahwa atas nama Pemerintah Kabupaten Probolinggo mengucapkan selamat atas dilantiknya pengurus PPDI Kabupaten Probolinggo periode 2023-2028.

“Semoga amanah yang dititipkan bisa dilaksanakan sebaik-baiknya,” tutup Pj. Bupati Probolinggo, Ugas Irwanto. (Ali Maskur)