Warga Sepatan Keluhkan Bau Menyengat Diduga dari Limbah B3, Aktivis Pantura Bereaksi Keras
Warga Sepatan Keluhkan Bau Menyengat Diduga dari Limbah B3, Aktivis Pantura Bereaksi Keras. Portal Desa – Sumber Inspirasi Perubahan
Tangerang, PORDES – Warga Perumahan Permata Sepatan Kabupaten Tangerang kompak beramai-ramai membuat status whatsApp mengeluh dengan adanya bau menyengat dan menyesakkan pernapasan yang di duga berasal dari pabrik pembakaran oli bekas atau limbah B3, Rabu (2/3/2022).
Keluhan tersebut mereka tuangkan dengan beberapa tulisan,
“Dari tadi bolak balik liatin tabung gas takut bocor Ampe di cabut selangnya,baru sadar pas lihat sw teman ternyata bau limbah pabrik,nyengat sekali bikin nyesak”
“Bau apaan ini malem-malem kaya bau limbah suwe amat yah”
“Bau lagi aja,emang belom di tutup itu pabrik”
“Bau limbah sudah mulai lagi bikin sesek napas”
Hal tersebut sontak mengundang reaksi dari beberapa aktivis di Pantura, salah satunya aktivis senior Mohamad Jembar, menurutnya bau menyengat yang menyesakan pernapasan itu diduga terjadi akibat dari adanya pembakaran limbah oli bekas.
“Kami mengutuk keras atas tindakan pencemaran udara di malam hari yang membuat masyarakat tersesak pernapasannya, yang di duga akibat dari pembakaran oli bekas maupun pembakaran limbah-limbah B3, yang di lakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab,” tegas Jembar.
Jembar juga mengatakan, masyarakat di beberapa perumahan yang ada di kecamatan Sepatan saat ini merasa resah dengan kondisi bau yang tidak bisa di hindarkan.
“Kami berharap agar pemerintah daerah, dalam hal ini DLHK Kabupaten Tangerang, pemerintah Kecamatan, pemerintah desa dan aparat penegak hukum, segera menindak dengan tegas agar tidak terjadi kembali pembakaran limbah yang bisa mencemari udara,” ujarnya.
Menurut dia, kalau ini di biarkan bisa membahayakan kehidupan masyarakat, khususnya masyarakat kecamatan Sepatan dan sekitarnya.
“Kami mengindikasikan bahwa titik lokasi pembakaran itu terletak antara Rajeg dan Cadas, dan ini harus segera di identifikasi oleh Pemkab Tangerang dan aparat kepolisian,” pungkasnya.
Pewarta: Gabel
Editor: Abi Reza
Sumber: Portal Desa