Resahkan Warga, Petugas Damkar Halbar Evakuasi Sarang Tawon di Desa Acango Jailolo

Halbar, PORDES – Sarang tawon yang meresahkan di rumah warga Rt 01, Desa Acango, Kecamatan Jailolo, Kabupaten Halmahera Barat (Halbar), dapat di evakuasi oleh petugas pemadam kebakaran (Damkar), Sabtu (24/9/2022).

Djurahman Selpia Kepala Bidang (Kabid) Damkar Halbar kepada Portal Desa mengatakan, petugas menerima laporan dari salah satu anggota Damkar yakni Denes Dolla yang berdomisili di Desa Porniti. Kemudian anggota damkar tersebut melapor ke anggota yang sedang melakukan piket.

”Anggota yang sedang piket langsung mengerahkan 1 unit mobil pemadam kebakaran, langsung menuju ke rumah tempat sarang tawon tersebut,” ujarnya.

Dia juga mengatakan bahwa Benda yang di gunakan untuk mengevakuasi sarang tawon yaitu Karung, Spons, dan Semprotan baigon.

“Kemudian setelah itu petugas pemadam bersama pemilik rumah kembali melakukan pengecekan di lokasi kejadian sampai selesai, dan kembali ke posko damkar pada pukul 22.30 wit,” tutup Djurahman. (riski)