Karawang, PORDES – Sebagai wujud kepedulian sesama umat islam, Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN Pusat Jakarta kembali memberikan bantuan Bedah Rumah kepada Kakek Sidik (74), warga Dusun Pacing Selatan Desa Dewisari Kecamatan Rengasdengklok, Kabupaten Karawang, Sabtu (5/2/2022).

Kakek Sidik sebagai penerima bantuan Rumah Sehat Layak Huni dari YBM PLN Pusat Jakarta, mengaku sangat bahagia saat menerima bantuan Bedah Rumah.

“Alhamdulillah, abah ucapkan banyak terima kasih kepada YBM PLN Pusat Jakarta yang telah membantu merenovasi rumah abah dengan kondisi rumah abah yang sebelumnya hampir roboh dan banyak bilik dinding yang bolong dan genteng yang bocor, semoga kebaikan PLN dibalas Allah SWT,” ucap Sidik.

YBM PLN Pusat Beri Bantuan Bedah Rumah
Proses Pembangunan Renovasi Rumah Kakek Sidik (kiri), Asep (Ziponk) Chef YBM PLN (kanan).

Sementara, Asep (Ziponk) Chef YBM PLN, menyampaikan bahwa program renovasi bedah rumah ini sebagai wujud kepedulian PLN kepada warga yang kurang mampu dan layak untuk dibantu.

“Saya bekerja sebagai Chef YBM PLN, tentunya merasa senang sekali dan terima kasih kepada YBM PLN Pusat Jakarta yang telah memberikan bantuan Bedah Rumah kepada kakek Sidik, Semoga bantuan ini bermanfaat untuk kakek sidik dan keluarga,” ujar Asep.

Asep juga mengatakan, bahwa anggaran dana bedah rumah dari Yayaysan Baitul Maal PLN ini merupakan dana Zakat, Infaq , dan sedekah pegawai Muslim PLN seluruh Indonesia.

“Intinya dana zakat, infaq diperoleh dari gaji pegawai PLN muslim, tiap bulannya dipotong 2,5% dan sedekah dari para pegawai pln muslim juga seluruh indonesia untuk disalurkan kepada warga yang kurang mampu,” pungkasnya. (ayt/pordes)