Jalan Lingkungan di Kampung Cikareo Dibangun, Warga Ucapkan Terimakasih

PORDES LEBAK – Warga Kampung Cikareo, Desa Girimukti mengucapkan terima kasih kepada Pemprov Banten yang telah membangun jalan lingkungan di Kampung Cikareo RT 01/05 Desa Girimukti, Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak.

Tidak hanya itu, warga juga mengaku senang jalan yang sudah puluhan tahun mereka lintasi dan tidak tersentuh pembangunan kini dibangun menggunakan Vaping Block oleh Dinas Perkim Provinsi Banten.

“Sebagai warga kami mengucapkan terimakasih kepada Pemprov Banten jalan ini dibangun, karena sebelum jalan ini dibangun sangat rusak,” terang salah satu warga setempat Hendi (51) Kepada Portal Desa, Senin 4 November 2024.

IMG 20241104 145911

Lebih lanjut Hendi mengatakan jalan tersebut merupakan jalan yang aktip dilintasi oleh masyarakat karena selain akses menuju Masjid Al Zanah juga menuju Kantor Kecamatan Cilograng.

“Jalan ini diharapkan banget oleh masyarakat makannya pas turun program pembangunan jalan itu, warga sangat mendukung bahkan warga sangat antusias,” katanya.

Hendi menambahkan saking antusiasnya warga Kampung Cikareo, Desa Sidamukti terhadap pembangunan jalan tersebut warga sampe rela membuat nasi tumpeng saat pekerjaan jalan dilakukan.

“Makannya waktu ngerjainnya juga banyak yang bikin nasi tumpeng dan segala macem karena jalan tersebut kan belum pernah dibangun baru ini,” tandasnya.

Sementara warga lainnya Ubaidillah mengapresiasi Pemprov Banten yang telah membangun jalan lingkungan yang berada di Wilayahnya yang sudah puluhan tahun tak tersentuh pembangunan.

“Sebagai warga kami mengapresiasi kinerja Pemprov Banten yang telah membangun jalan lingkungan di Kampung Cikareo karena jalan ini sebelumnya sering di keluhkan warga apa lagi saat musim hujan,” kata Ubay.

Lebih lanjut Ubay mengatakan selama masa pekerjaan jalan tersebut berlangsung tidak ada warga yang melakukan komplain karena jalan tersebut dibangun merupakan keinginan warga kampung Cikareo.

“Sudah berkali-kali warga mengusulkan jalan ini dibangun tapi baru tahun 2024 ini dibangun oleh pemprov Banten sekarang mah mau ke masjid atau ke kecamatan enak ada akses jalan paving blok,” pungkasnya. (Red)