Pelaku Pembunuhan Mayat Terbungkus Plastik Hitam di Cikupa Ditangkap di Lampung

PORDES TANGERANG – Polresta Tangerang berhasil menangkap pelaku pembunuhan mayat pria terbungkus plastik hitam di Desa Bunder, Kecamatan Cikupa Tangerang, belum lama ini.

Diketahui terduga pelaku pembunuhan sadis terhadap mayat pria tersebut berinisial SA (30) yang merupakan rekan korban. Pelaku sempat melarikan diri.

“Terduga pelaku berinisial SA (30) ditangkap di Lampung,” terang Kapolresta Tangerang Kombes Pol Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah, Selasa 25 November 2025.

Selain menangkap otak pembunuhan, polisi juga berhasil mengamankan lima orang terduga pelaku lainnya yang diduga terlibat dalam kasus tersebut.

“Kami juga mengamankan lima orang terkait penjualan motor milik korban. Keenam tersangka saat ini ditahan di Polsek Cikupa,” katanya.

Indra Waspada menambahkan barang bukti yang diamankan yakni sepeda motor korban, pakaian korban, uang tunai Rp1,3 juta, plastik hitam, karung, tambang, dan bantal.

“Saat ini, pemeriksaan dilakukan secara intensif guna mengungkap secara lengkap kronologis peristiwa, termasuk motif terduga pelaku,” pungkasnya. (gabel).